Universitas Medan Area (UMA) telah menjalin kemitraan dengan tiga perguruan tinggi di Indonesia. Penandatanganan kesepakatan ini berlangsung di Green City Hall Medan pada Kamis, 31 Agustus 2023. Kesepakatan kerjasama ini melibatkan Universitas Pekalongan dengan Andi Kushermanto, SE, MM sebagai perwakilannya, Politeknik Aceh yang diwakili oleh Dr. Hilmi, SE, M.Si, Ak, CA, dan Universitas Iskandar Muda yang diwakili oleh Prof. Dr. Syafei Ibrahim, M.Si.
Penandatanganan perjanjian kerja sama ini merupakan bagian dari rangkaian acara Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pengelola Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (ABPPTSI) yang berlangsung selama tiga hari di Medan.
Rektor UMA, Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc., didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Sistem Informasi, Dr. Ihsan Effendi, SE, M.Si, serta staf Rektor saat penandatanganan kesepakatan ini. Selain tiga perguruan tinggi yang telah menjalin kerja sama, UMA juga sedang dalam tahap pengecekan untuk kesepakatan kerja sama dengan Universitas Nasional dan President University.
Rektor UMA menyatakan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari upaya pengembangan Tridharma Perguruan Tinggi. Hal ini mencakup peningkatan kompetensi dan kualitas sumber daya manusia serta aspek-aspek terkait kelembagaan, seperti pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, dan pelaksanaan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Seluruh pelaksanaannya akan mengikuti kesepakatan bersama dan peraturan yang berlaku.